PSKJ (Persekutuan Siswa Kristen Jember)

Kegiatan yang cukup menyita perhatian awal tahun 2010 adalah Retreat Pengurus 3 Kota, meliputi pengurus Persekutuan Siwa di Banyuwangi, Jember dan Lumajang. Retreat telah diadakan 3 tahun ini berturut-turut. Retreat diikuti 47 pengurus,

dengan thema The Agent of Righteousness. Kali ini porsi acara yang lebih banyak adalah out door activities. Selama 3 hari peserta dibangun secara mental dan spiritual menjadi agen kebenaran Allah.

Sementara kondisi pelayanan KTB, secara khusus pembentukan KTB baru belum mencapai target. Dari target 20 KTB baru, hanya terbentuk 11 KTB saja. Perlunya peningkatan perhatian dan pembinaan kepada para pemimpin KTB untuk bisa terjadi multiplikasi, karena pada tahun 2010 hanya lahir 3 PKTB baru dari 5 orang yang diharapkan. Sampai dengan akhir tahun 2010, jumlah KTB yang dilayani oleh para pembimbing di PSKJ ada 19 KTB dengan 66 orang anggota.

Dalam pelayanan kesaksian, sekalipun telah dilakukan pelatihan-pelatihan kesaksian kepada setiap anggota KTB siswa, tetapi pendampingan masih belum optimal, sehingga hanya mampu mencapai 74% dari harapan.


Pada 2010 ini, 5 orang TPS lulus serentak, sementara jumlah calon TPS hanya 4 orang. akibatkan turunnya kekuatan pelayanan pendampingan ke sekolah. Beberapa sekolah terpaksa tidak mendapat tenaga pembimbing. Dukung terus pelayanan siswa Jember.


Comments

Popular posts from this blog

ALUMNI BERMISI

NADIA KRISTANTI (Ketua Persekutuan Siswa Kristen Jember)